Vespa S Lahir Bulan April

Written By Unknown on 14 Februari 2012 | 14.00

img X-gan - Rencana PT Piaggio Indonesia untuk menggebrak pasar motor Indonesia dengan kelahiran motor baru, Vespa S, nampaknya sudah bulat. Setelah membuka keran inden, motor Italia ini pun siap lahir di nusantara. Kalau tidak ada aral melintang, motor ini akan datang di bulan April mendatang.

Tanda-tanda kelahiran Vespa S sendiri sebenarnya memang sudah terendus setelah keran inden Vespa S dibuka di beberapa jaringan Piaggio/Vespa di Jakarta.

Selain itu, PT Piaggio Indonesia pun diketahui sudah mengajukan izin untuk memasukkan Vespa S 150 ie ke Kementerian Perindustrian.

Marketing Manager PT Piaggio Indonesia Sony Budiwasono menjelaskan kalau saat ini pihaknya tengah mencari waktu yang tepat untuk kelahiran keluarga baru mereka itu. Tapi dia berjanji, waktu kelahiran itu tidaklah berselang lama dari sekarang.

"Tidak akan lama lagi. Kemungkinan awal kuartal kedua. Kalau tidak ada kendala mungkin bulan April, tapi kita belum bisa pastikan dulu," jelasnya kepada detikOto.

Vespa S sendiri merupakan saudara dari Piaggio LX. Perbedaan paling mencolok adalah pada bentuk lampu utamanya. Di Vespa S, lampu utama berbentuk kotak, sementara di LX berbentuk bulat. Perbedaan itu kemudian menjalar lagi ke berbagai bagian seperti desain speedometer dan pernik lainnya.

Sementara, mesinnya akan dimotori oleh sebuah mesin L.E.A.D.E.R berkapasitas 149,5 cc 4 langkah, silinder tinggal dan 2 katup yang memiliki kekuatan 8.6 kW di 8.000 RPM dan 11.2 Nm di 6.250 RPM. Aplikasi sistem pengabutan dengan injeksi yang sudah memiliki standar Euro3 juga menjadikan Vespa S 150 ie ramah pada lingkungan.

Untuk urusan harga, Sony mengatakan bahwa kemungkinan harga Vespa S tidak akan jauh dari sang saudara, LX yang saat ini dilepas dengan harga sekitar Rp 26 jutaan.

"Sedikit di atasnya, tapi tidak akan jauh. Untuk harga pasti kita belum bisa beritahu. Tapi yang pasti, kita mau harga motor ini kompetitif," pungkasnya.
Blog, Updated at: 14.00

0 komentar:

Posting Komentar

Pergunakan form komentar dibawah dengan bijak,berkomentarlah yang sopan dan laporkan bila ada link yang rusak,agar Admin bisa memperbaikinya pelan -pelan.Dan jangan cuman baca / download,berkomentarlah ! agar penulis di blog ini tetap semangat untuk posting.. :D

Tankyu..!